Hide Menu

Simak 6 Cara Mengetahui Chipset HP yang Belum Banyak Orang Ketahui, Mudah Banget!

Artikel Ini Membagikan 6 Cara untuk Mengecek Chipset HP Android dengan Cepat dan Mudah Lewat Apk Free, Pelajari di Bawah!

Artikel Cara Mengetahui Chipset HP ini diposting diperbarui
3 Pembaca
Like
Cara Mengetahui Chipset HP 2024
© freepik.com

Chipset yang Cocok untuk HP Gaming

Chipset yang Cocok untuk HP Gaming
freepik.com

Smartphone atau telepon pintar merupakan alat komunikasi genggam yang memiliki banyak sistem operasi penting. Beberapa sistem operasi tersebut yaitu memori internal dan eksternal, graphic processing unit (GPU), processor, dan lainnya.

Processor terdiri dari beberapa komponen seperti GPU dan chipset yang memiliki beberapa core dengan clock speed yang berbeda-beda. Setiap smartphone memiliki chipset yang berbeda, terutama smartphone untuk bermain game. Adapun beberapa chipset untuk smartphone gaming yaitu Mediatek Dimensity 1000+, Kirin 990, Snapdragon 855, Snapdragon 855+, dan Exynos 990.

Namun, cara mengecek chipset hp tidak bisa secara asal-asalan. Justru Anda membutuhkan beberapa metode. Tidak harus lewat tukang service, ternyata Anda bisa cek chipset sendiri, lho.Jika tertarik, Anda bisa mengecek chipset HP Android sendiri di rumah.

Pasti Anda mulai penasaran dengan cara mengetahui chipset HP secara mandiri, ‘kan? Daripada Hapeholic penasaran, mending baca artikel ini sampai selesai. Let’s go!

D. P. Rachmadani
Writer
Content Writer

Seseorang yang mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Senang mendengar cerita siapa saja, dan suka dengan kucing.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Hapedia. Meski Hapedia terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Hapedia. Silakan baca kebijakan editorial Hapedia untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

6 Cara Mengetahui Chipset HP - Terbaru 2024

Menurut hasil penelitian oleh Guntur Maha Putra dan Novica Irawati pada tahun 2018 menyatakan bahwa untuk mengambil suatu keputusan membutuhkan pertimbangan perbandingan, termasuk saat memilih handphone. Sebab, setiap brand HP memberikan fitur-fitur yang beragam, sehingga membuat penggunanya bingung.

Maka dari itu, Anda harus mengetahui fitur-fitur yang ditawarkan, terutama chipset yang penting untuk kebutuhan pengguna. Anda bisa simak penjelasan lengkap tentang cara mengetahui chipset HP melalui penjelasan di bawah ini. Yuk, scroll sampai bawah!

1
Menu Pengaturan

Dari Sini, Anda Juga Bisa Mengetahui Informasi Perangkat Lainnya

Menu Pengaturan

2
Aplikasi Inware

Pakai Apk Ini, Anda Bisa Mengetahui Resolusi Layar Ponsel

Aplikasi Inware

3
Aplikasi CPU Z

Aplikasi Ini akan Menampilkan Informasi Memori dan Lainnya

Aplikasi CPU Z

4
Aplikasi AIDA64

Bisa Buat Ngecek Jenis Prosesor, Lho!

Aplikasi AIDA64

5
Aplikasi Droid Hardware Info

Lihat Daftar Jumlah Core dengan Jelas

Aplikasi Droid Hardware Info

6
Situs Resmi Android

Gak Hanya Info Chipset, tapi Info Kamera dan Ruang Penyimpanan akan Terlihat

Situs Resmi Android

Anda bisa percaya Hapedia. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Hapedia meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Dari Sini, Anda Juga Bisa Mengetahui Informasi Perangkat Lainnya
© freepik.com
1
Dari Sini, Anda Juga Bisa Mengetahui Informasi Perangkat Lainnya
Rekomendasi kami

Cara mengecek chipset HP yang pertama yaitu Anda bisa mengeceknya di pengaturan smartphone Android. Dengan cek di pengaturan, maka Anda tidak membutuhkan aplikasi tambahan untuk dapat mengetahui chipset yang ada di smartphone Anda.

Cara melihat chipset HP ini Anda cukup melakukan beberapa langkah saja. Simak step-step untuk cara cek chipset HP melalui menu peraturan di bawah ini.

  1. Buka menu peraturan di HP Android Anda.
  2. Kemudian, geser ke bawah sampai Anda menemukan menu pengaturan dan klik.
  3. Setelah itu, klik opsi “Tentang Ponsel”.
  4. Klik menu informasi perangkat.

Pada menu device information ini, Anda bisa mendapatkan berbagai informasi seputar spesifikasi HP Android seperti tipe smartphone, processor, RAM, dan ROM. Selain itu, pada bagian prosesor ini juga Anda dapat mengetahui detail informasi chipset.

Pakai Apk Ini, Anda Bisa Mengetahui Resolusi Layar Ponsel
© freepik.com
2
Pakai Apk Ini, Anda Bisa Mengetahui Resolusi Layar Ponsel

Aplikasi Inware

Rekomendasi kami

Cara cek chipset HP Samsung selanjutnya yaitu dengan menggunakan aplikasi Inware. Anda pernah dengar aplikasi ini? Inware merupakan salah satu aplikasi yang biasanya digunakan untuk mengetahui spek HP atau laptop. Selain itu, Anda juga bisa mengecek chipset Android Snapdragon dengan aplikasi iniIkuti langkah-langkahnya di bawah!

  1. Langkah pertama, Anda harus download aplikasi Inware di Google Play Store.
  2. Kemudian, buka aplikasi tersebut.
  3. Setelah itu, klik kolom hardware untuk melihat jenis processor yang digunakan HP Anda.

Dengan menggunakan apk ini, Anda juga bisa mengetahui tingkat resolusi layar ponsel dan cek perangkat keras ponsel seperti CPU, GPU, dan lainnya.

Aplikasi Ini akan Menampilkan Informasi Memori dan Lainnya
© freepik.com
3
Aplikasi Ini akan Menampilkan Informasi Memori dan Lainnya

Aplikasi CPU Z

Rekomendasi kami

Anda bisa cek chipset HP Xiaomi dengan menggunakan aplikasi CPU Z. Aplikasi ini merupakan salah satu software untuk membuat profil dan memantau sistem freeware Microsoft Windows dan Android. Lalu, apa fungsi CPU Z?

Software ini berfungsi untuk menampilkan berbagai informasi termasuk CPU, memori, dan motherboard. Untuk mendapatkan aplikasi ini, Anda hanya perlu download aplikasi CPU Z. Setelah itu, buka aplikasi dan Anda akan disuguhkan berbagai macam sistem yang ada di PC atau HP Anda.

Bisa Buat Ngecek Jenis Prosesor, Lho!
© freepik.com
4
Bisa Buat Ngecek Jenis Prosesor, Lho!

Aplikasi AIDA64

Rekomendasi kami

Selanjutnya, Anda bisa cek jenis prosesor di smartphone Xiaomi menggunakan aplikasi AIDA64. Aplikasi ini bisa Anda gunakan untuk cek jenis prosesor Intel atau Octa-Core, lho. Perhatikan langkah-langkah di bawah ini untu cek prosesor dengan aplikasi ini.

  1. Download dan instal aplikasi AIDA64 di Google Play Store.
  2. Buka apk dan klik opsi CPU.
  3. Jika sudah akan muncul berbagai macam informasi lengkap tentang prosesor di HP Xiaomi.
Lihat Daftar Jumlah Core dengan Jelas
© freepik.com
5
Lihat Daftar Jumlah Core dengan Jelas

Aplikasi Droid Hardware Info

Anda juga bisa menggunakan aplikasi Droid Hardware Info untuk mengetahui chipset HP. Aplikasi ini bisa para Hapeholic dapatkan dengan mengunduhnya di Google Play Store.

Setelah Anda memiliki aplikasi tersebut, buka aplikasi. Saat sudah terbuka, Anda akan melihat kolom System yang berisi daftar jumlah core, sistem operasi yang digunakan, dan lain sebagainya.

Gak Hanya Info Chipset, tapi Info Kamera dan Ruang Penyimpanan akan Terlihat
© freepik.com
6
Gak Hanya Info Chipset, tapi Info Kamera dan Ruang Penyimpanan akan Terlihat

Situs Resmi Android

Terakhir, cara cek chipset adalah melalui situs resmi dari HP Android Anda. Untuk menggunakan cara terakhir ini, Hapeholic harus memastikan koneksi internet bagus dan stabil untuk membuka browser di smartphone Anda.

Saat Anda masuk ke situ tersebut akan muncul pilihan tipe Android. Pilihlah yang sesuai HP Anda, nanti akan muncul berbagai macam informasi tentang processor. Di situs resmi tersebut, Anda juga akan mendapati informasi lain seperti fitur kamera, tipe kamera, memori, dan penyimpanan. Lengkap, ‘kan?

Tanya Jawab Seputar Cara Mengetahui Chipset HP

Kini, Hapeholic sudah mengetahui cara mengetahui chipset HP. Namun, rasanya kurang jika Anda melewatkan section tanya jawab di bawah ini. Yuk, baca!

Apa saja chipset pada smartphone?

Berikut beberapa jenis chipset yang biasa dipakai smartphone, yaitu Qualcomm Snapdragon, Apple a Fusion, Apple Bionic, Mediatek, Samsung Eyxnos, Hisilicon Kirin, Unisoc, dan Nvidia Tegra.

Chipset digunakan untuk apa?

Chipset berfungsi untuk mengatur tugas komputasi dan menghubungkan dengan berbagai perangkat keras yang ada di dalam ponsel Anda.

Chipset ada dimana?

Chipset gak cuma ada di motherboard, tapi juga ada di kartu-kartu ekspansi seperti VGA Card.

Apakah chipset mempengaruhi game?

Chipset gak hanya memengaruhi performa saja, tapi juga berpengaruh pada konsumsi daya ponsel Anda. Jadi, benar jika chipset juga memiliki pengaruh pada game yang sedang Anda mainkan. 

Kesimpulan: Cara Mengetahui Chipset HP

Demikianlah pembahasan tentang cara mengetahui chipset HP. Tim Hapedia ingatkan kembali, Anda bisa mengecek chipset dengan 6 cara terbaik dan cepat melalui menu pengaturan, aplikasi Inware, aplikasi CPU-Z, aplikasi AIDA64, aplikasi Droid Hardware Infodan terakhir menggunakan situs resmi yang sudah ada di Android.

Cara di atas bisa Anda coba pada semua tipe HP Android, lho. Oleh sebab itu, jangan lupa untuk membagikan tips mengecek chipset HP ke bestie-bestie para Hapeholic, ya! Selain itu, Hapeholic juga bisa membeli produk HP di atas melalui link produk yang sudah tim Hapedia sediakan. Akhir kata, semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Hapedia adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Hapedia mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo